Tumbuhan

6 Manfaat Hydrilla Verticallata Bagi Lingkungan

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Hydrilla merupakan salah satu tumbuhan air yang berasal dari lingkungan peraian dingin dan hangat di Asia, Eropa, Afrika dan Australia. Tanaman ini bisa tumbuh dengan batang hingga panjangnya mencapai 2 meter.  Hydrilla juga biasanya hidup dalam dasar air atau dalam posisi yang tenggelam dimana keadaan lingkungan sekitarnya memiliki air yang cukup jernih.

Namun sayangnya dalam perairan lepas, hydrilla dapat menggangu para nelayan karena pertumbuhannya cepat sehingga populasinya bisa meningkat dalam waktu singkat. Sekumpulan hydrilla bisa saja membuat perahu nelayan tersangkut, selain itu juga bisa menganggu saluran irigasi. Kemungkinan nyamuk berkembang biak juga menjadi salah satu efek negatif dari tanaman hias ini. Lebih parahnya lagi tanaman cantik tersebut bisa menyebabkan banjir.  Akibat banyaknya populasi tumbuhan ini juga bisa menganggu pertumbuhan tanaman lain sebab mentupi cahaya matahari, akibatnya keragaman hayati dan jenis tanaman lainnya bisa terancam.

Lazimnya tumbuhan air yang bewarna hijau pekat dan berada di danau atau perairan tawar lainnya ini dijadikan salah satu komponen hiasan dalam kolam atau juga dibudidayakan. Hydrilla dibudidayakan karena memiliki banyak manfaat. Berikut ini manfaat yang tersimpan dalam tanaman Hydrilla.

  1. Menurunkan kadar polusi serta limbah

Hydrilla mempunyai kemampuan dalam menurunkan kadar limbah dan polusi sebab di dalamnya terkandung unsur zat hara. Kelebihan hydrilla dalam menyerap kadar logam dalam limbah ini memakan waktu hingga 8 hari. Namun hydrilla akan mengalami peningkatan fungsi seiring dengan pertumbuhan umurnya. Kemampuannya akan meningkat pada hari ke-15.

  1. Alternatif pupuk organic

Selain dengan manfaat kotoran sapi untuk pupuk organik, ternyata hydrilla juga dapat dijadikan sebagai pupuk organic. Hal ini dikarenakan tanaman tersebut mengandung unsur hara yang bisa memberikan efek yang sangat baik untuk kegiatan bercocok tanam atau di pertanian. Selain itu manfaat unsur hara bagi tanaman juga sangat lah banyak.

  1. Menjadi tanaman hias

Hydrilla dapat menjadi ornamen hias pelengkap kolam kecil atau akuarium anda di rumah. Warna nya yang hijau pekat membuat hydrilla menjadi sangat cantik saat berada di dalam air. Tanaman ini juga bisa menjadi tanaman yang memiliki banyak manfaat tanaman hias secara umum yang bisa kita dapatkan.

Related Post

4. Menjaga penyaringan air

Tanaman hydrilla memiliki kemamuan menghilangkan limbah yang dihasilkan oleh ikan. Tanaman air seperti hydrilla juga bisa menyerap kelebihan makanan hingga logam berat yang ada dalam air. Sehingga hal ini menunjukan manfaat hydrilla sebagai penyaring yang sangat baik, kualitas kolam atau akuarium juga akan membaik jika terdapat tanaman di dalamnya.

  1. Mensuplai oksigen

Bukan hanya pohon besar yang bisa menghasilkan oksigen guna diserap dan diambil manfaat oksigen bagi manusia. Namun tumbuhan ini memiliki system fotosintesis, maka mereka bisa menyerap karbon dioksida yang diciptakan oleh ikan dengan mengubahnya menjadi oksigen. Selama proses fotosintesis tanaman akan menghasilkan oksigen dengan menyerap nutrisi, cahaya serta karbon dioksida.

6. Tempat persembunyian bagi ikan

Saat menggunakan hydrilla sebagai tanaman dalam akuarium, kita bisa membuat tempat persembunyian yang sempurna bagi ikan. Hal ini dikarenakan hydrilla memiliki daun yang lebat sehingga ikan dengan bebas dapat berlindung dan bersembunyi di dalamnya.

Jadi jika anda menginginkan keindahan kolam serta keuntungan lain, tumbuhan ini adalah solusi yang sangat pas untuk dipilih. Hidrylla juga dapat ditemukan secara mudah dan dengan harga yang murah meriah.