10 Manfaat Teh Botol Sosro Bagi Kesehatan Tubuh

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Minuman satu ini merupakan minuman yang wajib setelah air putih yang diminum setelah makan atau dijadikan sebagai minuman santai pada tiap pagi yang dibarengi dengan kue-kue manis khas nusantara, teh sudah terkenal sejak jaman dahulu yang membuat para pengelana dunia eropa sampai ke negeri kita untuk mendapatkan tanaman satu ini. Teh merupakan tanaman yang tumbuh di daratan sekitaran Asia Selatan dan Asia Tenggara, negara China merupakan tempat pertama kali ditemukannya teh maka dari itu nama latin sendiri diberi nama Camellia sinensis yaitu Camellia berasal dari nama latin pendeta Georg Kamel, S.J dan sinensis berarti China. Beberapa jenis teh seperti teh oolong, teh putih dan teh hitam berasal dari spesies yang sama dan dari genus Camellia serta berfamili Theaceae, namun yang membedakan jenis teh tersebut adalah tingkat oksidasi nya.

Di Indonesia sendiri teh sudah ada sejak 200 tahun lalu yang juga memiliki kualitas teh terbaik di dunia, tingkat produsen terbesar di dunia pun Indonesia menduduki peringkat 8 namun yang disayangkan tingkat konsumen teh sendiri di Indonesia menduduki peringkat ke-40 di dunia. Hal itu menurut ungkapan pakar teh atau Tea Connoiseur yaitu Ratna Somantri yang didapatkan dari kutipan vivalife pada hari rabu tanggal 14 Januari 2015.

Teh indonesia memiliki khas yang berbeda dari teh lainnya yang berada di luar Indonesia, begitu pula dengan tempat ditemukannya yaitu di China. Di Indonesia sendiri hal yang menjadi khas dan menjadi daya tarik para penikmat teh yaitu teh indonesia memiliki warna yang cantik ketika di seduh berwarna coklat kemerahan dan memiliki aroma yang khas karena lebih membumi dengan disebabkan jenih tanah Indonesia yang berbeda dengan negara lain, dan tekstur teh Indonesia sendiri lebih baik karena lebih kental jika dibandingkan dengan negara asalnya China lebih encer dan rasanya juga lebih ringan.

artikel terkait minuman:

Jenis-jenis teh yang ada didalam teh sosro:

  1. Teh hijau

Pemberian nama teh hijau karena dari warna hijau yang dihasilkan setelah penyeduhan yang tetap berwarna hijau dan dilakukan tanpa proses fermentasi, hal itu disebabkan karena terdapat dua metode pemanasan yang pertama melalui sangrai atau pemanasan langsung oleh udara kering dan yang kedua melalui pemanasan basah dengan uap panas atau steam yang dimana dengan kedua metode tersebut teh menjadi layu dan menghasilkan teh tetap berwarna hijau ketika diseduh karena setelah proses pemetikan langsung segera dipanaskan.

  1. Teh putih

Penamaan teh putih dikarenakan pada proses pemetikan kuncup daun teh masih ditutupi dengan semacam rambut putih halus dan teh putih ini diambil dari teh yang kualitas terbaik dari setiap pohonnya yaitu dan teh pilihan yang dipetik dan dipanen sebelum kuncup benar-benar mekar, teh ini tidak mengalami proses fermentasi sama sekali dan pengeringan juga penguapan dilakukan secara singkat.

  1. Teh oolong

Teh oolong merupakan teh yang dilakukan proses semi fermentasi, hal itu dikarenakan pada proses pemanasan dilakukan segera setelah proses penggulungan daun, penamaan teh oolong berasal dari bahasa China yang artinya naga hitam kecil hal tersebut karen adaunnya mirip dengan naga hitam kecil.

  1. Teh hitam

Teh hitam diperoleh dari hasil proses fermentasi yang tidak menggunakan mikrobia sebagai sumber enzi, enzim yang digunakan berasal dari daun teh itu sendiri yaitu enzim fenolase. Penamaan teh hitam sendiri dikarenakan orang barat menyebutnya teh hitam yang ketika diseduh memiliki warna hitam.

artikel mengenai teh:

Khasiat yang didapatkan mengkonsumsi teh dari teh sosro yang salah satunya karena adanya teh putih:

  1. Mencegah pada pembuluh darah mengalami pengerasan dan penyempitan

Hal tersebut diakibatkan karena adanya polifenol yang dapat dilihat efeknya yang bagus terhadap zat pembeku darah dan anti penggumpalan darah, terlebih lagi terdapat katekin pada teh yang berperan dalam pencegahan terjadinya penggumpalan pada sel darah merah.

artikel terkait: manfaat teh hitam

  1. Mencegah penuaan dini

Adanya antioksidan yang memiliki keefektifan 100 kali lebih baik dari vitamin C dan juga keefektifannya 25 kali lebih efektif dari vitamin E yang membuat teh ini dapat dijadikan sebagai pencegah yang sangat baik dalam mencegah penuan dini.

artikel terkait: manfaat teh hijau

  1. Merawat kulit

Agar kulit dapat terhindar dari pengerutan pada kulit dan mencegah keriput bisa dilakukan dengan pengonsumsian teh secara rutin dan sesuai takaran yang diperlukan, hal itu dapat terjadi karena adanya antioksidan yang lebih baik dari vitamin E dan vitamin C. Selain itu dapat pula merawat kulit untuk mendapatkan kulit yang lebih sehat juga cerah serta dapat memutihkan kulit secara alami.

artikel terkait: manfaat teh manis hangat bagi tubuh

  1. Baik untuk aliran darah

Penyebab baik untuk aliran darah sendiri dikarenakan terdapatnya polifenol dan katekin yang berfungsi untuk mencegah terjadinya penggumapalan dalam pembuluh darah yang akan melancarkan pembuluh darah serta meningkatkan ketahanan pembuluh dari yang akan menghindar konsumen dari penyakit stroke.

artikel terkait: manfaat teh arab

  1. Menurunkan tekanan darah

Dalam sebuah penelitian terbukti bahwa peran teh putih tersebut dapat mengencerkan darah yang menggumpal dan memperbaiki fungsi arteri dimana hal tersebut dapat menurunkan tekanan darah.

artikel terkait: manfaat liang teh

  1. Sebagai anti karsinogenik

Karsinogen merupakan zat yang dapat menyebabkan kanker dalam tubuh, didalam teh putih terdapat anti karsinogenik yang dimana dapat menolak zat nitrosoamine, zat nitrosoamine itu merupakan zat yang dapat membentuk zat karsinogen dalam makanan dan dapat pula langsung mencegah penyebaran dari kanker tersebut.

artikel terkait: manfaat teh basi bagi kesehatan

  1. Terhindar dari radiasi sinar ultra violet

Dalam teh putih terdapat polifenol yang dimana fungsi polifenol sendiri merupakan filter alami dalam radiasi terhadap sinar ultra violet agar kulit tidak terkena radiasi sinar ultra violet secara langsung, selain itu dapat pula mengeluarkan toksin atau racun yang ada dalam tubuh.

artikel terkait: manfaat ampas teh

  1. Menyehatakan kesehatan mulut

Teh ini memiliki peran dalam menyehatkan mulut karena dimana teh ini dapat menyegarkan mulut agar terhindar dari bau nafas tak sedap yang didalamnya sebagai anti bakteri yang berperan dalam mencegah gigi berlubang dan menyehatkan gigi dan gusi agar tidak terkena sariawan.

artikel terkait: manfaat teh

  1. Menurunkan berat badan

Yang menjadikan teh sebagai penurun berat badan karena ekstrak teh ini memiliki peran dalam mencegah jaringan lemak yang dimana akan membuat potensi tubuh mengalami kelebihan berat badan atau juga obesitas dan dapat pula membuat lemak menjadi terbakar.

artikel terkait: manfaat kismis untuk diet

  1. Memberikan ketenangan

Menurut riset terkini didapatkan hasil bahwa didalam teh ini terdapat L-Theanine yang didalamnya terkandung asam amino yang berfungsi mengstimulasi gelombang alfa pada otak yang dapat meningkatkan kewaspadaan namun menghasilkan efek menenangkan, mengurangi stress dan menambah energi pula.

artikel terkait: manfaat buah tomat mentah

Setelah memaparkan khasiat dari teh sendiri terdapat efek samping jika dalam mengonsumsi teh secara berlebihan tanpa memperhatikan kadar yang harus dipenuhi dalam tubuh.

Efek samping tersebut adalah:

  1. Terkena anemia
  2. Terkena nyeri pada tulang dan gigi
  3. Terkena Batu ginjal
  4. Terkena diare
  5. Mengakibatkan osteoporosis
  6. Mengalami dehidrasi

baca juga :

Itulah beberapa seputar teh yang ada dalam teh sosro yang dimana terdapat manfaat dan juga efek samping dari mengonsumsi teh jika dikonsumsi tidak sesuai takaran dan aturan yang dibutuhkan oleh tubuh yang akan menimbulkan penyakit karena terlalu berlebihan dalam mengonsumsinya.

fbWhatsappTwitterLinkedIn