19 Manfaat Tawas bagi Manusia

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Tawas merupakan salah satu bahan kimia dalam bentuk kristal yang dapat dengan mudah larut ke dalam air. Tawas sendiri dikenal sebagai bahan untuk mengolah air atau yang sering pula disebut dengan kaporit. Air yang dicampur menggunakan tawas dapat  berubah warna menjadi lebih jernih dari warna semula. Tawas sendiri memiliki banyak bentuk seperti batu, pensil, bubuk, kristal dan lain sebagainya.

Tawas memang identik sebagai bahan penjernih air, namun tahukah anda jika ternyata tawas tidak hanya berfungsi sebagai penjernih air. Melainkan dapat pula digunakan untuk keperluan yang lain? Berikut ini merupakan manfaat tawas untuk kehidupan sehari-hari seperti :

1. Sebagai bahan pembuatan pasta gigi

Tawas dapat digunakan sebagai bahan utama pembuatan pasta gigi. Penggunaan tawas pada pasta gigi tersebut dapat membuat gigi anda tampak lebih bersih sehingga rasa percaya diri dapat meningkat dengan sendirinya.

2. Acar

Metode pembuatan acar secara tradisional dapat dibuat dengan menggunakan bubuk tawas. Namun perlu diingat untuk tidak menggunakan tawas secara berlebihan, karena dapat menyebabkan keracunan, terlebih jika digunakan untuk makanan.

3. Mengolah air

Seperti yang diketahui oleh banyak orang, tawas merupakan salah satu bahan untuk mengolah air. Dalam hal ini tawas dapat digunakan sebagai bahan penjernih air. Tawas akan menangkap partikel halus pada air serta membuat alumunium hidroksida agar mengendap di dasar. Hal ini akan memudahkan pengguna untuk membersihkan endapannya.

Bagi mereka yang menggunakan sumur sebagai sumber air, dapat menggunakan tawas untuk membuat air menjadi lebih jernih sehingga dapat dikonsumsi dan untuk digunakan untuk kegiatan sehari-hari. Air yang tidak jernih menjadi salah satu permasalahan bagi warga kita terutama pada musim penghujan tiba. Dalam menggunakan tawas sebagai penjernih air, anda tidak boleh mengandalkan prinsip semakin banyak tawas yang digunakan, maka akan semakin cepat air menjadi jernih. Hal ini perlu diluruskan karena penggunaan tawas yang berlebih dapat berakibat buruk bagi kesehatan.

4. Penghilang rambut

Bulu pada kaki dan ketiak dapat membuat seseorang merasa terganggu sehingga berusaha untuk menghilangkannya. Bagi anda yang kurang percaya diri dengan lebatnya bulu kaki dan ketiak, anda dapat memfungsikan tawas untuk membersihkan rambut yang tidak anda inginkan. Cara menggunakan tawas sebagai penghilang rambut tergolong mudah dan paling aman untuk dipakai.

5. Mengobati sariawan

Menjaga kebersihan mulut merupakan tugas setiap individu terlebih jika mereka menginginkan mulut dan gigi selalu dalam keadaan sehat dan kuat. Namun sayangnya tidak banyak orang yang peduli akan kebersihan mulutnya sehingga bakteri penyebab gangguan mulut dapat dengan mudah menganggu kesehatan mulut dan menyebabkan gangguan dimana salah satunya adalah sariawan.

Mengobati sariawan bukan hanya dapat dilakukan dengan memperbanyak konsumsi makanan yang mengandung manfaat vitamin C melainkan dapat juga dengan tawas. Cara menggunakannya cukup mudah yaitu dengan menempelkan tawas pada luka sariawan.

6. Untuk dibuat krim rambut

Memiliki rambut yang indah sehingga sedap dipandang mata merupakan keinginan bagi banyak orang terutama kaum hawa. Banyak dari mereka yang menggunakan krim atau produk kecantikan lainnya untuk memperindah rambut mereka. Salah satu cara untuk memperindah rambut adalah dengan menggunakan tawas. Penggunaan krim rambut dari tawas membuat rambut anda cantik dan rapi setiap hari. Penggunaan tawas banyak digunakan para pria tahun 1950an untuk menata rambut mereka supaya terlihat lebih keren.

Bahan krim rambut lainnya juga diperoleh dari :

7. Untuk membuat kristal

Tawas dapat digunakan sebagai bahan pembuatan kristal. Anda dapat menggunakan tawas untuk memperoleh kristal yang bagus sesuai keinginan. Cara menumbuhkan kristal menggunakan tawas dapat dilakukan dengan mudah yaitu dengan menuangkan air panas setengah cangkir ke dalam botol lalu tambahkan tawas kedalamnya. Tunggu semalaman dan lihat hasil di esok pagi, kristal akan mulai tampak di dasar botol.

8. Fotografi

Tawas dapat digunakan sebagai salah satu teknik tradisional dalam mencetak film. Tawas tersebut berguna untuk mengeraskan film gelatin.

9. Untuk mengusir datangnya siput

Keberadaan siput terkadang cukup menganggu bagi sebagian orang. Hal ini dapat disiasati dengan menggunakan tawas. Cara menggunakannya cukup mudah yaitu dengan mencampurkan 1 sendok bubuk tawas dengan 5 liter dan siramkan pada daerah yang sering dilewati oleh siput. Larutan dari tawas tersebut juga dapat digunakan untuk membunuh telur siput. Dengan menggunakan tawas, tentu anda tidak perlu khawatir atas serangan siput pada tanaman-tanaman hias anda.

10. Memutihkan ketiak

Tawas yang dicampur dengan lemon dapat digunakan untuk memutihkan kulit ketiak. Hal ini dapat dilakukan dengan cara menggunakan tawas dan lemon. Vitamin C yang terkandung dalam tawas, dapat digunakan untuk memutihkan kulit serta menutrisinya supaya tampak lebih putih. Selain itu penggunaan tawas untk ketiak, juga dapat digunakan untuk membantu kulit ketiak terhindar dari bau. Kombinasi lemon dan tawas juga dapat digunakan untuk memutihkan selangkangan. Bagi anda yang memiliki ketiak hitam penggunaan tawas dan lemon yang praktis dan mudah tentu membuat kulit ketiak anda lebih terlihat cerah.

11. Digunakan sebagai deodoran

Keringat menjadi salah satu penyebab datangnya bau badan yang menjadi masalah terutama saat melakukan pergaulan.  Bau badan yang disebabkan oleh keringat maupun bakteri tersebut dapat dihilangkan menggunakan tawas.

Bahan pembuatan deodoran lainnya terdapat pada :

12. Krim cukur

Bukan hanya dapat digunakan untuk membersihkan wajah sebagai krim cukur, namun tawas juga dapat digunakan untuk mencegah terjadinya pendarahan akibat kecerobohan saat mencukur.

13. Pemadam kebakaran

Di dalam alat pemadan kebakaran, terdapat foamite yang menggunakan tawas sebagai salah satu bahan pembuatannya.

14. Merendam ikan

Air yang digunakan untuk merendam ikan untuk dijadikan daging asap, biasanya dicampur terlebih dahulu dengan menggunakan tawas. Manfaat ikan yang direndam menggunakan air dengan campuran tawas tersebut dapat menghasilkan ikan yang lebih kesat, kenyal dan lebih putih.

15. Pembuatan manisan lidah buaya

Selain untuk mengolah daging ikan, tawas juga dapat digunakan untuk membuat manisan lidah buaya. Tidak hanya itu, namun tawas ini juga dapat digunakan sebagai salah satu bahan pengolahan bihun supaya bihun tidak mudah patah atau rapuh serta untuk membuatnya lebih putih. Selain itu tawas juga banyak digunakan untuk menghitamkan isian bakpao yaitu kacang hijau.

16. Bahan anti api

Tawas dapat digunakan sebagai bahan anti api jika diterapkan pada benda lain seperti kertas kain atau bisa pula pada kayu. Penggunaannya cukup mudah yaitu dengan cara melapisi  benda-benda tersebut menggunakan larutan tawas.

17. Wasir

Untuk mengobati wasir dan mencegah terjadinya pendarahan, dapat dilakukan dengan bubuk tawas.

18. Pemutih kulit

Memutihkan kulit ternyata dapat pula dilakukan dengan tawas. Tidak heran jika tawas sering digunakan sebagai bahan pembuatan produk-produk kecantikan hingga sekarang.

Bahan pemutih kulit lainnya yakni :

19. Lilin mainan

Pada mainan anak-anak seperti halnya lilin mainan dari tanah liat yang umumnya dibentuk dengan bentuk menarik supaya membuat anak tertarik biasanya menggunakan tawas di dalamnya.

20. Bahan pengawet

Penggunaan tawas ternyata dapat juga digunakan sebagai bahan pengawet. Hal yang perlu diingat adalah anda harus berhati-hati karena dapat menimbulkan bahaya keracunan.

Tawas memiliki banyak sekali kegunaan bagi kehidupan sehari-hari. Tawas sendiri bersifat antiseptic, deodoran, antibacterial, antiseptic serta astringent. Penggunaan tawas memang berguna bagi tubuh dan kehidupan sehari-hari. Namun meski demikian, anda tidak boleh menggunakan tawas secara sembarangan karena dilihat dari struktur komponen yang membentuk tawas, tawas mengandung logam berat yang berupa alumunium yang akan sangat beracun ketika digunakan secara berlebihan. Paparan dari aluminium yang berlebih dapat dapat merusak hati yang berperan sebagai detokfikasi dalam tubuh. Tawas yang secara tidak sengaja mengenai mata, dapat menyebabkan iritasi pada mata sedangkan tawas yang tidak sengaja tertelan, dapat menyebabkan terjadinya iritasi pada organ pencernaan.

fbWhatsappTwitterLinkedIn