19 Manfaat Radio dalam Kehidupan Sehari-hari

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Radio merupakan suatu sistem komunikasi yang menggunakan udara atau ruang antariksa sebagai bahan antara (medium) yang bentuk umum sistemnya adalah sebuah pemancar yang memancarkan dayanya melalui antenna kea rah tujuan dalam bentuk gelombang elektromagnetik.

Baca juga:

Banyak manfaat yang bisa kita dapatkan dengan keberadaan radio. Manfaat Radio tersebut adalah sebagai berikut:

1. Bersifat Auditif

Karena seperti yang kita ketahui bahwa radio memfokuskan para konsumennya untuk mendengarkan dibandingkan kemampuan membaca, Memudahkan bagi orang-orang yang belum bisa baca tulis untuk mendapatkan informasi. (Baca juga: Manfaat Daun Andewi )

2. Belajar Mendengarkan

Secara tidak sadar, dengan mendengarkan radio kita belajar untuk fokus terhadap apa yang kita dengar, karena siaran di radio tidak bisa di ulang kembali. Bahkan tidak cukup hanya dengan mendengarkan, tapi juga perlu memahami dan menghayati. Di awal-awal pasti terasa sulit, namun jika kita sudah terbiasa maka akan menjadi mudah. Bagi anak dengan tipe audiotori sangan cocok, karena indera pendengar mereka lebih kuat dalam menerima informasi dibandingkan dengan indera penglihatan. (Baca juga:  Manfaat Nasi Liwet )

3. Melatih Konsentrasi

Seperti yang disampaikan di point sebelumnya, untuk mendengarkan radio tidak asal sekedar mendengarkan, perlu konsentarasi agar dapat menyerap dengan baik seluruh informasi yang disampaikan. Pastinya akan membantu melatih kepekaan kita dalam mendengarkan. (Baca juga: Manfaat Getah Kamboja )

4. Kemampuan Daya Tangkap yang Tinggi

Radio mempunyai daya tangkap yang tinggi, meskipun pesawatnya berukuran kecil. (Baca Juga: Manfaat Menyelam)

5. Menambah Wawasan

Salah satu media massa elektronik adalah radio. Meskipun hanya bisa diakses via suara saja, namun tidak kalah lengkap apa yang disiarkan oleh radio dibandingkan dengan yang disiarkan di televisi, Koran, maupun media massa yang lainnya. Dan berita-berita yang diberikan juga berita yang up to date, bahkan ada salah satu stasiun radio yang biasanya menginformasikan kondisi terkini alur lalu lintas di daerah bersangkutan, sehingga memudahkan para pengendara di jalan. (Baca juga: Manfaat Ilmu Astronomi)

6. Praktis dalam Penggunaan

Dalam penggunaannya, radio cukup mudah untuk dioperasikan. Tinggal memutar tuning pengubah gelombang dan mencari siaran yang memenuhi selera kita. (Baca Juga: Manfaat Cumi Cumi Bakar)

7. Bisa Dilakukan dengan Pekerjaan Lain

Saat medengarkan radio kita bisa melakukan pekerjaan lain, karena saat mendengarkan radio indera kita yang berfungsi hanya indera telinga. Misalnya saja kita bisa mendengarkan radio mersaan dengan mengerjakan PR, mendengarkan radio diselingi dengan bersih-bersih rumah, mendengarkan radio disertai dengan mencuci bju, dan lain sebagainya. (Baca juga: Manfaat Buah Naga Bagi Kulit)

8. Pesan Sampai Lebih Cepat

Radio memiliki kelebihan dalam kecepatan menyampaikan pesan dibandingkan media massa yang lain, seperti televise, Koran, dan lainnya. Pesan akan di dengar oleh pendengar secara serentak di waktu bersamaan di berbagai penjuru sesaat seelah berita diudarakan. (Baca juga: Manfaat Daun Jukut Pundul )

9. Tempat Curhat bagi Para Pendengarnya

Fasilitas yang juga disediakan di saluran-saluran radio adalah saluran untuk curhat atau berbagi cerita. Baik sesuatu yang bahagia maupun sedih bisa kamu ceritakan disini. Pastinya akan ada solusi-solusi dari penyiar terkait apa yang sedang kita rasakan. (Baca juga: Manfaat Olahraga Billiard )

10. Berkirim Salam

Selain sebagai tempat curhat, fasilitas yang juga disediakan oleh saluran-saluran radio adalah saluran kirim-kirim salam. Kita bisa mengirim salam ke saudara-saudara kita, kerabat-kerabat kita, teman-teman sekolah, kerja, dan yang lainnya. (Baca juga: Manfaat Futsal)

11. Bisa Request Lagu yang Kita Suka

Manfaat lain dari radio adalah kita juga bisa melakukan request lagu favorit kita. Dengan cara request lagu, maka lagu kita akan diputar di saluran radio tersebut. Pastinya sangat menyenangkan, karena kita juga bisa berbagi lagu yang kita sukai dengan orang lain yang saat itu juga sedang mendengarkan radio yang sama dengan kita. (Baca juga: Manfaat Lembayung )

12. Menetahui Informasi Terkait Dunia Musik

Fitur ini lah yang biasa ditunggu-tunggu oleh para remaja. Dari fitur ini kita akan mengetahui lagu-lagu up to date. Dari mulai lagu yang terkenal hingga lagu-lagu yang baru muncul. Biasanya siaran ini di siarkan pada hari Minggu.

13. Membuat Kembali Tersenyum

Biasanya para penyiar di radio sering menyampaikan cerita-cerita atau berbicara sesuatu yang menyenangkan dan menggembirakan. Bahkan terkadang juga lelucon atau candaan yang bertujuan untuk menghibur para pendengarnya supaya tidak bosan. Yang pastinya dari ucapan-icapan para penyiar radio tersebut akan membuat kita gembira, sehingga bagi yang sedang sedih hatinya maupun stress, mendengarkan radio bisa menjadi alternative untuk menghilangkan kesedihan dan stress kita. (Baca juga: Manfaat Jamur Matsutake)

14. Penyambung Program Pemerintah

Terkadang radio juga digunakan untuk mensosialisasikan program-program pemerintahan setempat kepada masyarakat.

15. Promosi Usaha

Bagi kita para usahawan tidak ada salahnya untuk melakukan promosi via radio. Cara ini cukup efektif meskipun hanya lingkup kota saja. (Baca juga: Manfaat Olahraga Lunge)

16. Melestarikan Budaya

Kesenian tradisional suatu daerah seringkali disiarkan melalui siaran radio. Radio Republik Indonesia atau RRI salah satunya yang paling familiar. RRI sangat konsen dengan kebudayaan daerah dimana mereka berada. Seniman biasanya diundang untuk memamerkan keahlian mereka walaupun hanya via suara. Namun itu tidak mengurangi antusiame para pendengarnya. (Baca juga: Manfaat Komatsuna Merah )

17. Mudah Dibawa Kemana-mana

di awal-awal kemunculannya bentuk radio sangat besar, namun sejalan dengan meningkatnya teknologi informasi dan komunikasi menjadikan radio bertransformasi bentuknya menjadi bentuk yang lebih ramping dan kecil. Dari bentuk yang kecil ini memudahkan para penggunanya untuk membawa radio kemana-mana, sehingga dapat mendengarkan radio dimanapun dan kapanpun. (Baca Juga: Manfaat Daun Cuciwis)

18. Harga Cukup Murah

Harga radio yang cukup murah dan bersahabat dengan kantong menjadikannya disukai baik dari kalangan paling bawah hingga tingkat atas. (Baca juga: Manfaat Melinjo)

19. Sahabat Ketika di Mobil

Ketika melakukan perjalanan yang menggunakan mobil sebagai alat transportasinya, maka radio menjadi pilihan paling pas untuk menemani perjalanan kita. Karena saat mengendarai mobil pandangan mata kita pastinya akan fokus ke jalan, sehingga sebagai hiburan yang tidak mengganggu konsentrasi kita saat menyupir adalah dengan menghidupkan radio. (Baca juga: Manfaat Bunga Marigold)

Itulah manfat-manfaat dari radio yang harus kita ketahui. Untuk menambah wawasan kita baca juga artikel tentang Manfaat Wajan Bolic Wifi, Manfaat Rice Cooker, Manfaat Energi Matahari, dan lain sebagainya.

fbWhatsappTwitterLinkedIn