Manfaat Buah Genitri

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Genitri, mungkin jenis buah yang satu ini masih cukup asing terdengar di telinga anda. ya, mungkin karena genitri ini bukan merupakan jenis buah yang dikonsumsi oleh manusia, dan penggunaannya memang cukup terbatas. Buah genitri sendiri mengacu pada buah atau bisa dibilang biji dari pohon dengan nama yang sama, yaitu pohon genitri.

buah jenitriBuah genitri memilikii nama lain, yaitu rudraksa, yang merupakan nama lain dari genitri di India. Buah ini merupakan buah yang berbentuk bulat dan berwarna coklat muda hingga coklat tua. Ukurannya sendiri bervariasi, antara 0.5 hingga 2 cm dengan permukaan yang memiliki tekstur seperti kayu yang diukir dan terkesan rapih.

Buah rudraksa atau genitri ini dipercaya oleh mereka yang menganut kepercayaan Hindu sebagai buah yang disakralkan dan dianggap suci, karena dipercaya sebagai buah yang terbentuk dan berasal dari air mata Dewa Siwa. Dan sesuai namanya, yaitu Rudra, yang berarti Dewa Siwa, dan Aksa yang berarti mata, maka buah ini dikenal dengan nama rudraksa.

Meskipun buah dan pohon ini disakralkan dan disucikan oleh penganut kepercayaan agama Hindu, yang notabene banyak berada di daerah India dan daerah asia selatan, namun pohon genitri ini ternyata tumbuh subur dan banyak sekali terdapat di Indonesia, bahkan diklaim bahwa Indonesia merupakan penghasil buah genitri terbesar di dunia.

Apa manfaat dari buah / biji genitri?

Buah atau biji genitri ini memiliki banyak sekali manfaat. Meski demikian, manfaatnya tidak akan diperoleh dengan cara mengkonsumsinya seperti layaknya buah dan biji – bijian lain. Genitri memili banyak manfaat, antara lain :

  1. Media berdoa

Biji atau buah genitri memiliki ukuran yang kecil dan mudah diolah menjadi bentuk kalung ataupun gelang. Ditambah dengan stigma nya yang merupakan buah titisan air mata dewa, maka buah atau biji genitri sering dimanfaatkan sebagai media dalam berdoa dan berkomunikasi dengan Sang Ilahi. Biasanya biji atau buah genitri ini diproduksi dalam bentuk tasbih atau Rosario, yang sering menjadi media bagi beberapa umat beragama dalam berdoa dan berkomunikasi dengan Sang Ilahi.

Baik Sebagai Media Doa

  1. Menghilangkan Stress

Biji atau buah genitri juga memiliki manfaat yang baik dalam hal penghilangan dan pecegahan stress dan juga depresi. Biasnya ketika seseorang mengalami stress dan depresi, mereka akan meras gelisah dan sulit beraktivitas secara normal. Buah genitri ini dapat membantu anda yang mengalami stress dan depresi dan menghilangkannya. Hal ini bukanlah mitos, dan sudah pernah diuji secara ilmiah, dimana biji genitri memiliki kemampuan untuk menginduksi listrik dan gelombang elektromagnetik. Hal ini dapat mempengaruhi :

  • Sistem otak pusat
  • Mengatur kesehatan dan aktivitas otak
  • Memberikan efek rileks dan tenang melalui hantaran gelombang elektromagnetik pada otak

Karena efek ini, buah genitri sering dibuat menjadi kerajinan kalung, yang apabila digunakan dapat berdampak pada hal di bawah ini :

  • Tubuh terasa rileks
  • Pikiran menjadi lebih positif
  • Stress dan depresi menjadi hilang dan berkurang

Baik untuk menghilangkan stres

  1. Meredam dan menurunkan hipertensi

Kegunaan lain dari genitri adalah kemampuannya untuk meredakan dan menurunkan tekanan darah tinggi alias hipertensi. Hal ini dapat dirasakan dengan cara meminum air dari rendaman biji genitri. Berikut ini langkah – langkahnya :

  • Ambil segenggam biji atau buah genitri
  • Rendam biji geenitri dengan air semalaman
  • Minum hasil rendaman tersebut pada pagi hari ketika perut masih kosong
  • Selain diminum, anda juga dapat mencoba mengalungkan biji genitri untuk menambah efek peredaman tekanan darah tinggi anda.

Baik untuk menurunkan hipertensi

  1. Anti peradangan

Manfaat lain dari buah atau biji genitri ini adaah mampu mencegah dan mengurangi peradangan, baik yang berada pada luar maupun dalam tubuh. Anda cukup menggunakan larutan dari buah genitri, lalu larutan tersebut mampu untuk mengobati peradangan dan juga dapat dimanfaatkan sebagai anti pembengkakan.

Baik sebagai anti peradangan

  1. Penyerap dan penghisap polutan.

Kondisi lingkungan yang sekiranya menjadi semakin buruk berbanding lurus dengan kondisi polutan yang tersebar di udara. Beberapa jenis polutan, seperti :

  • Sulfur oksida
  • Nitrogen oksida
  • Karbon monoksida

Mampu diserap dan disimpan di dalam biji atau buah genitri ini. Sehingga dengan memiliki buah atau biji genitri, maka secara tidak langsung, jumlah polutan yang mendekati tubuh kita akn berkurang, karena sebagian sudah berhasil diserap dan dihisap oleh buah genitri ini.

  1. Sebagai aksesoris

Pemanfaatan biji genitri lainnya adalah sebagai aksesoris. Seperti sudah disebutkan sebelumnya, biji genitri dapat dibuat menjadi jenis kalung, manik – manik, dan gelang yang memiliki kualitas yang sangat baik, kaena sifat buah genitri yang sangat keras dan kuat serta tahan lama, terutama ketika dijadikan aksesoris tubuh.

  1. Sebagai benda koleksi dan investasi

Buah atau biji genitri bisa juga anda gunakan sebagai investasi dan menjadi lahan bisnis. Dengan kualitas bijinya yang sangat baik, anda dapat memulai bisnis genitri. Selain itu, semakin kecil dan semakin rumit motif dari biji genitri yang anda miliki, harganya puna akan semakin tinggki, tertuma ketika diperlihatkan kepada kolektor benda – benda seni.

  1. Meningkatkan kinerja jantung

Kondisi buah atau biji genitri yang mampu memberikan sinyal – sinyal elektromagnetik yang positif pada organ – organ dalam tubuh membuah kalung, gelang, ataupun aksesoris yang terbuah dari bahan buah atau biji genitri ini mampu mengoptimalkan dan meningkatkan kinerja jantung anda. apabila kinerja jantung anda optimal, maka anda akan :

  • Merasa lebih sehat dan bugar
  • Daya tahan tubuh terjaga, otomatis lebih sulit dalam terserang penyakit
  • Memperkecil kemungkinan terserang penyakit jantung coroner
  • Mencegah stroke
  • Selalu fit ketika beraktivitas

Baik untuk meningkatkan kinerja jantung

Itulah beberapa manfaat dari buah atau biji genitri. Semoga bermanfaat.

fbWhatsappTwitterLinkedIn